Selasa, 30 September 2014

Jalan-jalan di Hutan Memperkuat Memori

Bila Anda merasa lelah otak, karena pekerjaan menumpuk di kantor, pergi jalan-jalan adalah solusi tepat. Dikutip dari Dailymail.co.uk, menurut studi terbaru, cukup dengan jalan-jalan maka rasa penat di kepala luntur.

Profesor Sara Warber, dari Universitas Michigan di Amerika Serikat, mengatakan, hasil penelitian membuktikan manusia akan jauh merasa lebih baik setelah mereka keluar dari rutinitas menekan.
“Kombinasi antara manusia dan alam menjadi cara efektif mengurangi stres,” katanya. Tempat yang direkomendasikan adalah lokasi yang memiliki udara segar, seperti hutan, pegunungan, taman, atau pantai.
Temuan ini menunjukkan, aktivitas sederhana, seperti jalan-jalan di taman dengan teman bisa mengurasi lelah otak. Hal ini tidak hanya meningkatkan emosi positif, tetapi juga berkontribusi mengurangi kondisi depresi. Berjalan 40 menit per hari juga bisa meningkatkan kapasitas kemampuan otak manusia, meningkatkan memori, serta melindungi kita dari demensia. Wow!

Para ahli mengatakan, menghirup dan berjalan di area berudara segar, bisa membuat konsentrasi manusia lebih baik.

Studi dua tahun lalu menemukan fakta, bahwa menikmati suasana hijau hutan akan meningkatkan 16 persen memori, dibanding kita jalan-jalan di perkotaan yang sesak. Hmm, jadi kira-kira hutan mana yang paling dekat dengan kota Anda?

Salam Lestari
TRAMPER || EXPERIENCE WILD IN NATURE 

Sumber

0 komentar:

Posting Komentar